Liwa, Lampung Barat, 1/4 (ANTARA) - Kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke kawasan perairan pesisir Lampung Barat, sekitar 270 km dari Kota Bandarlampung, mencapai 50 orang setiap pekannya atau meningkat hingga 60 persen dibandingkan sebelumnya.
"Saat ini ombak di perairan pesisir cukup besar, dan para wisatawan yang berkunjung lebih menikmati bermain 'surfing' (selancar)," kata pengelola penginapan di pantai Karang Nyimbor, Kecamatan Pesisir Selatan, Mahendra, di Lampung Barat, Kamis (1/4).
Ia menyebutkan, kawasan pantai di sepanjang pantai itu juga cukup eksotik, sehingga banyak wisatawan baik lokal maupun mancanegara datang ke objek wisata tersebut.
Ketinggian ombak di pantai itu, katanya, bisa mencapai tiga meter lebih dan sangat cocok untuk bermain selancar. Meningkatnya kunjungan wisatawan itu, juga berdampak positif bagi pengusaha penginapan dan pedagang
Namun kata dia, keindahan objek wisata itu belum diimbangi dengan fasilitas penunjang seperti informasi dan bank untuk penukaran uang. Para wisman itu harus menuju Bandarlampung untuk menukar uangnya yang dapat ditempuh dalam waktu enam jam.
Selain itu, menurut Mahendra, Pemerintah Kabupaten Lampung Barat belum serius menangani objek wisata tersebut, padahal potensi tidak kalah dengan pantai di provinsi lain.
Sementara itu, salah seorang turis asal Belanda, Briand Jonson (25), mengatakan, pantai pesisir ini indah, tetapi masih kurang terawat.
"Memang sangat indah melihat pantai pesisir, selain terumbu karang yang masih terjaga, pengunjung bisa bermain 'surfing', dan dapat melihat matahari tenggelam, tetapi sayangnya keindahannya masih belum tergarap," tuturnya.
Jonson menjelaskan, pantai pesisir cukup eksotik dan tidak kalah dibandingkan pantai yang ada di daerah lain.
"Pantai di pesisir sangat bagus, ini seharusnya menjadi nilai jual untuk turis, bila dapat dikelola dengan baik, sekaligus pemerintah dapat membuat terobosan untuk membuat even, sehingga ekspos pesisir dapat dikenal luas," paparnya.
Sementara itu, berdasarkan data dinas pariwisata setempat jumlah kunjungan wisata pada tahun 2009 mencapai 200 ribu orang dan sekitar 1.600 di antaranya wisatawan asing yang mengunjungi objek wisata pantai di kawasan pesisir tersebut.
Sumber: Antara, 1 April 2010
No comments:
Post a Comment