September 10, 2008

Lambar Bangun Kebun Raya Liwa

LIWA (Lampost): Rencana Pemerintah Kabupaten Lampung Barat yang bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi, pusat, dan Kebun Raya Bogor membangun Kebun Raya Liwa, saat ini terus dilakukan.

Kepala Dinas Kehutanan Lampung Barat Warsito saat diminta komentar mengatakan tindak lanjut rencana pembangunan Kebun Raya Liwa (KRL) itu, saat ini pihak Kebun Raya Bogor (KRB) tengah mempersiapkan penyemaian bibit. Lokasi penyemaian bibit akan dilaksanakan di sekitar lokasi Hamtebiu.

Adapun jenis tanaman yang akan dilakukan pembibitan itu adalah tanaman berupa kayu maupun tanaman hias. Yang jelas, kata Warsito, tanaman itu nantinya merupakan tanaman ciri khas Lampung Barat, seperti tanaman pakis dan anggrek. Untuk menjaga keaslian aneka tanaman tersebut, bibit akan diambilkan dari kawasan hutan, baik hutan lindung maupun TNBBS.

Di tempat terpisah, Kabid Fisik Bapeda Lampung Barat, Armand Ahcyuni, menjelaskan selain sedang dilakukan proses penyemaian oleh pihak KRB itu, tindak lanjut pembangunan KRL baru akan memasuki tahap sosialisasi masterplan oleh Departemen PU yang rencananya dilakukan setelah bulan puasa.

Selain itu, kata dia, pada 2009 tindak lanjut rencana pembangunan KRL baru akan dibuatkan analisis mengenai dampak lingkungan (amdal). Untuk pembuatan amdal, pihaknya telah mengusulkan dana sebesar Rp300 juta. Kemudian pada 2009 juga akan diusulkan dana pendamping untuk pembibitan. n ELI/D-3

Sumber: Lampung Post, Rabu, 10 September 2008

No comments:

Post a Comment