June 9, 2010

Anugerah Lingkungan: Tiga Kota di Lampung Terima Adipura

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Tiga kota di Lampung meraih penghargaan Adipura 2010, salah satunya Liwa. Liwa, ibu kota Kabupaten Lampung Barat, untuk pertama kalinya meraih penghargaan dari Kementerian Lingkungan Hidup itu.

PRESIDEN MENYERAHKAN PIALA ADIPURA. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyerahkan piala Adipura kepada tiga kepala daerah (atas-bawah), yakni Bupati Lampung Barat Mukhlis Basri, Bupati Lampung Selatan Wendy Melfa, dan Wali Kota Metro Lukman Hakim, di Istana Negara, Selasa (8-6). Liwa, ibu kota Lampung Barat, untuk pertama kalinya menerima penghargaan lingkungan itu. (DOKUMENTASI PEMKAB LAMBAR/LAMSEL/PEMKOT METRO)

Dua daerah lainnya yakni Kalianda, ibu kota Kabupaten Lampung Selatan, yang meraih Adipura untuk ketujuh kalinya dan Kota Metro untuk keenam kalinya. Penghargaan Adipura diserahkan langsung Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Negara, Selasa (8-6).

Tiga kepala daerah, Bupati Lampung Barat Mukhlis Basri, Bupati Lampung Selatan Wendy Melfa serta Wali Kota Metro Lukman Hakim menerimanya langsung.

Kabupaten Lampung Barat yang berbatasan dengan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) itu memperoleh Adipura untuk kategori kota kecil. Penghargaan itu menjadi kebanggaan warga di daerah yang 70% wilayahnya kawasan hutan tersebut.

Ditemui di sela-sela acara Olimpiade Siswa Nasional di Gedung Serbaguna Pemkab setempat, Selasa (7-6), Mukhlis mengatakan penghargaan itu menjadi kebanggaan besar bagi Pemkab khususnya dan masyarakat Lambar umumnya. Sebab, keberhasilan tersebut diraih bukan hanya karena kerja keras pemerintah, melainkan juga berkat peran serta dan partisipasi masyarakat. "Ini pertama kalinya penghargaan Adipura diraih Lampung Barat," kata Mukhlis.

Dipertahankan

Sementara itu, bagi Kabupaten Lampung Selatan, penghargaan Adipura diraih untuk ketujuh kalinya. Penghargaan dapat dipertahankan daerah itu berkat kerja keras masyarakat bersama Pemkab dalam menciptakan Kota Kalianda menjadi kota yang bersih dan indah.

Kepala Dinas Pasar dan Kebersihan Lampung Selatan Rizal Fauzi mengatakan penghargaan Adipura yang ketujuh kalinya itu langsung diterima Bupati Wendy Melfa. "Kami telah mendapat pemberitahuan dari pusat bahwa Kota Kalianda kembali berhasil meraih Adipura pada 2010 ini," ujar Rizal Fauzi via telepon selulernya kemarin.

Adiwiyata

Upaya mempertahankan penghargaan itu juga berhasil dilakukan Kota Metro. Kota Metro kembali meraih penghargaan Adipura untuk yang keenam kalinya dalam kategori kota sedang.

Bahkan Kota Metro mendapat penghargaan tambahan. Salah satu sekolah di Kota Metro juga mendapat penghargaan Adiwiyata. Sekolah Dasar Negeri (SDN) 4 Metro berhasil mempertahankan penghargaan bagi sekolah berbasis lingkungan untuk ketiga kalinya.

"Penghargaan ini untuk rakyat Metro, bukan wali kota. Saya berterima kasih kepada masyarakat Metro dan mengucapkan selamat," kata Lukman Hakim usai menerima penghargaan Adiwiyata.

Penghargaan Adipura bisa dipertahankan karena masyarakat merasa memiliki kotanya. Mereka proaktif berperan dan berpartisipasi menjadikan Kota Metro sebagai kota bersih dan nyaman. (CK-3/CK-7/CAN/U-3)

Sumber: Lampung Post, Rabu, 9 Juni 2010

No comments:

Post a Comment